Sabtu, 06 September 2014

Anomali Keikhlasan


Entah harus berapa kali diri ini menahan nafas menyaksikan dan bahkan merasakan berbagai fenomena yang terjadi dalam alam kehidupan.
Saat dimana kita seperti tak percaya akan semua yang telah terjadi, bagaikan hanya mimpi.
Saat dimana jantung tiba-tiba berdegup kencang, memompa kekuatan agar bisa bertahan dengan situasi dan kondisi yang tak pernah kita bayangkan.
Saat dimana kaki bergetar, merasakan tanah pijakan yang seolah telah terjadi gempa hebat nan menghancurkan.
Maka jawaban atas respon tubuh itu semua, adalah keikhlasan.

Keikhlasan-lah yang telah membuat semua yang sepertinya tak teratasi, perlahan sirna menemukan jalan keluar melihat titik terang dan solusi.
Keikhlasan-lah yang menenteramkan, yang pada akhirnya mampu memudahkan impian.
Keikhlasan-lah yang membuat segala ketidakpastian yang akan kita hadapi, seketika bertekuk lutut berhadapan dengan optimisme penuh arti.
Keikhlasan-lah yang mengubah apa-apa yang kita anggap buruk, menjadi jauh lebih baik, sekaligus memberi rasa bersalah atas anggapan buruk sebelumnya.

Apapun keputusan-Nya, pastikan kita percaya bahwa itu adalah sesuatu yang terbaik, yang diciptakan dari Yang Maha Mengetahui.

Hebatnya, meskipun anomali keikhlasan seringkali dirasakan, diri ini masih perlu latihan membiasakan.


Begitulah hidup, kadang apa-apa yang telah kita pahami, belum tentu sanggup kita jalani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah meluangkan waktu untuk membaca tulisan ini. Silahkan beri tanggapan dan masukan di kotak yang telah disediakan.

Semangat berbagi, sobat! :)